Pemanfaatan Automated Email System (AEMS) Sebagai Media Notifikasi Penilaian Hasil Belajar

Journal Title: SENSITEK - Year 2018, Vol 1, Issue 1

Abstract

Media publikasi informasi saat ini sudah mengalami perkembangan yang pesat, salah satunya adalah melalui Email. Perguruan Tinggi Raharja merupakan institusi pendidikan yang sudah menerapkan media penyampaian informasi melalui email Rinfo. Namun saat ini, teridentifikasi 4 (empat) permasalahan yang dihadapi dalam proses penyampaian informasi hasil nilai pembelajaran, salah satunya adalah media publikasi informasi penilaian perkuliahan melalui mading. PEN+ (Penilaian Plus) merupakan salah satu bukti perkembangan sistem informasi dalam hal edukasi di Perguruan Tinggi Raharja, yang dikembangkan guna memberikan informasi perihal hasil pembelajaran kepada mahasiswa secara cepat melalui email Rinfo, dimana informasi telah diinput sebelumnya oleh dosen pengampu mata kuliah tersebut melalui sistem PEN+. Terdapat 10 (sepuluh) studi literature dalam penelitian ini mengenai media penyampaian informasi melalui email. Automated Email System (AEMS) berperan sebagai reminder dosen untuk melakukan input nilai, serta monitoring oleh RPU dan Kepala Jurusan. Dengan adanya sistem notifikasi email yang ada di sistem PEN+ ini, mahasiswa akan cepat mendapatkan informasi mengenai hasil ujian melalui email Rinfo yang akan dikirim secara otomatis setelah dosen melakukan penginputan nilai. Sehingga, dapat disimpulkan bahwa notifikasi email secara otomatis yang ada di sistem PEN+ ini membantu 4 (empat) pihak yang ada di Perguruan Tinggi Raharja, dalam proses publikasi nilai pembelajaran secara efektif, efisien dan real-time.

Authors and Affiliations

Untung Rahardja, Qurotul Aini, Dian Mustika Putri

Keywords

Related Articles

Perencanaan Strategis Sistem Informasi Pada PD Solaris Inti Persada Pontianak

Penelitian pada PD Solaris Inti Persada Pontianak bertujuan untuk meganalisa area bisnis perusahaan, membuat informasi yang bersifat strategis menjadikan sistem informasi perusahaan menjadi lebih efektif dan efisien dal...

Dasbor Pengontrolan Trafik Udara menggunakan BI Real-Time

Jakarta Air Traffic Service Centre mengalami permasalahan ATC, tujuan penelitian implementasi Dasbor Air Traffic Centre (ATC) menggunakan Business Intelligence (BI) secara real time merupakan penelitian yang mengimpleme...

Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Prioritas UMKM Di Kabupaten Bandung Barat Menggunakan TOPSIS

Penentuan prioritas Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) yang produktif perlu dilakukan untuk mengurangi kesenjangan atau tingkat kemiskinan di Indonesia. Dengan menentukan prioritas UMKM yang produktif pemerintah dapat...

Integrasi A2A pada Klinik Dokter Gigi Heru untuk Meningkatkan Efisiensi Waktu Pasien

Klinik dokter gigi biasanya melayani seorang pasien dalam waktu yang relatif lama. Walaupun sudah memiliki sistem informasi untuk manajemen pasien, namun waktu yang diperlukan untuk satu sesi pelayanan menyebabkan antrea...

Pengembangan Website Perpustakaan Dalam Menunjang Sistem Pelayanan Dan Informasi Pada Perguruan Tinggi Raharja

Pada sebuah perpustakaan yang dalam hal ini merupakan suatu tempat yang berfungsi untuk meningkatkan minat baca sehingga diperlukan juga sebuah sistem yang dapat menyajikan informasi yang cepat dan akurat. Di dalam suatu...

Download PDF file
  • EP ID EP50624
  • DOI http://dx.doi.org/10.30700/pss.v1i1.214
  • Views 370
  • Downloads 0

How To Cite

Untung Rahardja, Qurotul Aini, Dian Mustika Putri (2018). Pemanfaatan Automated Email System (AEMS) Sebagai Media Notifikasi Penilaian Hasil Belajar. SENSITEK, 1(1), -. https://europub.co.uk./articles/-A-50624