Pencapaian Kemampuan Pemecahan Masalah Matematika Siswa Kelas VIII Dalam Kompetensi Dasar Geometri Kelas VII Di SMP/MTs Kecamatan Sambutan Tahun Ajaran 2015/2016
Journal Title: Primatika : Jurnal Pendidikan Matematika - Year 2018, Vol 7, Issue 2
Abstract
Penelitian ini bersifat deskriptif kuantitatif bertujuan untuk memberikan informasi mengenai tingkat pencapaian kemampuan pemecahan masalah pada kompetensi dasar materi geometri kelas VII pada siswa kelas VIII di SMP/MTS Kecamatan Sambutan. Subjek penelitian yaitu siswa kelas VIII SMP/MTS di Kecamatan Sambutan. SMPN 9 diambil 4 kelas yaitu VIIIC, VIIIG, VIIIH, dan VIIIF. MTS Nurul Islam diambil 1 kelas. MTS Al Misra diambil 1 kelas. SMPN 17 diambil 2 kelas yaitu VIIIE dan VIIIF. SMPN 41 diambil 1 kelas yaitu VIIIF. SMPN 23 diambil 1 kelas yaitu VIIIC. Objek penelitian adalah kemampuan pemecahan masalah siswa kelas VIII dalam kompetensi dasar materi geometri kelas VII. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan April-Mei 2016 dengan jumlah responden sebanyak 270 siswa. Pengumpulan data menggunakan tes tertulis berupa soal uraian sebanyak 5 butir. Uji coba diadakan di SMP Negeri 9 Samarinda yaitu di kelas VIIIC untuk mengetahui kualitas instrument soal dianalisis menggunakan realibilitas, indeks kesukaran dan indeks pembeda. Berdasarkan hasil analisis deskriptif diperoleh tingkat kemampuan pemecahan masalah pada kompetensi dasar materi geometri kelas VII pada siswa kelas VIII SMP/MTS di Kecamatan Sambutan sebesar 29,49% dengan persentase masing-masing aspek kemampuan pemecahan masalah: Kemampuan mengidentifikasi masalah sebesar 29,63% dengan kategori rendah, kemampuan merencanakan penyelesaian masalah sebesar 28,33% dengan kategori rendah, kemampuan menyelesaikan masalah sebesar 29,74% dengan kategori rendah, kemampuan menginterpretasikan hasil sebesar 30,27% dengan kategori rendah. Berdasarkan hasil analisis, dapat disimpulkan bahwa tingkat kemampuan pemecahan masalah pada kompetensi dasar materi geometri kelas VII pada siswa kelas VIII SMP/MTS di Kecamatan Sambutan memiliki kategori rendah.
Authors and Affiliations
Nuuri Hanifah, P. M. Labulan, Kukuh
Penggunaan media video Macromedia Flash 8 dalam pembelajaran matematika materi bangun ruang sisi datar
Rendahnya hasil belajar pada materi geometri dapat dikarenakan sulitnya Siswa memahami pelajaran matematika. Kemajuan teknologi belum sepenuhnya dimanfaatkan oleh Guru dalam pembelajaran sehingga menyebabkan Siswa menjad...
Pengembangan soal literasi numerasi SMP yang terintegrasi Islam
Berdasarkan hasil PISA capaian indeks Indonesia secara konstan selalu berada pada level bawah dalam indeks PISA. Sehingga pada masa abad 21 Menteri Pendidikan di Indonesia melakukan pemetaan dan mengevaluasi kualitas bel...
Penalaran Spasial Siswa Pada Tahapan Operasional Formal Menurut Piaget Dalam Memecahkan Masalah Geometri
Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi penalaran spasial dari 61 siswa laki-laki dan 63 jenis kelamin perempuan berusia 12-14 tahun. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan dua analisis data yaitu kuan...
Efektivitas Video Pembelajaran Matematika Kelas VII SMP Pada Konsep Operasi Bilangan Bulat
Selama masa pandemi Covid-19, pemerintah Indonesia menerapkan pemberlakuan Pembelajaran Jarak Jauh (PJJ) secara dalam jaringan (daring). Akan tetapi, kebijakan ini menimbulkan dampak yang kurang baik berkaitan dengan aks...
Peningkatan Hasil Belajar Matematika Melalui Model Quantum Teaching Siswa SMP Negeri 10 Samarinda
Penelitian ini adalah penelitan tindakan kelas dengan tujuan untuk meningkatkan hasil belajar matematika siswa kelas VII-I SMP Negeri 10 Samarinda melalui model Quantum Teaching pada materi pokok sudut dan garis-garis se...