Peramalan Banyaknya Pasien Rawat Jalan dengan Menggunakan Metode Brown's Double Exponential Smoothing
Journal Title: Jurnal Statistika dan Komputasi - Year 2022, Vol 1, Issue 1
Abstract
Latar Belakang: Peramalan memainkan peran penting dalam kegiatan pengambilan keputusan dalam manajemen organisasi. Kebutuhan akan peramalan yang andal semakin meningkat seiring upaya manajemen untuk mengurangi ketergantungannya pada peluang dan menjadi lebih ilmiah dalam menangani masalah-masalahnya. Terutama masalah yang terjadi pada kasus peramalan banyaknya pasien rawat jalan di Dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo Bojonegoro. Peningkatan banyaknya pasien rawat jalan dapat diperkirakan sehingga menjadi antisipasi manajer rumah sakit dalam persediaan obat-obatan, fasilitas kesehatan, dan tenaga kesehatan. Tujuan: Meramalkan banyaknya kunjungan pasien rawat jalan di RSUD Dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo Bojonegoro dengan model Brown's double exponential smoothing. Metode: Digunakan metode kuantitatif berupa peramalan deret waktu dengan menggunakan model Brown's double exponential smoothing dengan satu parameter yaitu ?. Model peramalan diperoleh melalui pemilihan ? terbaik berdasarkan kriteria model terbaik yaitu mean absolute percentage error (MAPE). Hasil: Diperoleh model terbaik dengan ? sebesar 0,2 dan MAPE sebesar 18. Hasil peramalan model untuk 5 bulan ke depan adalah 12.643 pada bulan Agustus, 12.895 bulan September, 13.147 bulan Oktober, 13.399 bulan November, dan 13.651 bulan Desember. Kesimpulan: Hasil peramalan pasien rawat jalan di RSUD Dr. R. Sosodoro Djatikoesoemo untuk 5 bulan menjadi masukan pengetahuan dugaan ke depan bagi manajemen rumah sakit dalam mengatasi banyaknya pasien rawat jalan.
Authors and Affiliations
Nuraini Khoiriyah, Nita Cahyani
Penerapan Metode Naive Bayes Classifier Untuk Klasifikasi Indeks Pembangunan Manusia Di Provinsi Jawa Timur
Latar Belakang: IPM adalah alat ukur pencapaian kualitas hidup suatu negara yang terdiri atas tiga dimensi, yaitu: kesehatan, pengetahuan, dan hidup layak. Terdapat variasi IPM yang cukup signifikan antara kota dan kab...
Analisis Kepuasan Pengguna Jasa Petugas Parkir Dinas Perhubungan Bojonegoro Menggunakan Regresi Logistik Ordinal
Latar Belakang: Tidak semua petugas parkir Dinas Perhubungan Kabupaten Bojonegoro melaksanakan kerjanya baik dan sesuai dengan standard operational procedure (SOP). Bentuk pembekalan dan sosialisasi oleh dinas terkait su...
Peramalan Jumlah Penumpang Kapal di Pelabuhan Balikpapan dengan SARIMA
Latar Belakang: Peramalan jumlah kedatangan penumpang kapal dalam negeri di pelabuhan dalam negeri sangat penting untuk antisipasi lonjakan penumpang. Tujuan: Tujuan dari penelitian ini adalah mendapatkan model terbai...
Pemodelan Regresi Logistik Ordinal Pada Indeks Pembangunan Manusia (IPM) Di Jawa Timur Tahun 2020
Latar Belakang: Pemerintah terus menerus melakukan pembangunan di segala aspek yaitu aspek pendidikan, kesehatan, dan kehidupan yang layak. Untuk mengukur keberhasilan pembangunan, salah satunya digunakan indikator yaitu...
Peramalan Banyaknya Pasien Rawat Jalan dengan Menggunakan Metode Brown's Double Exponential Smoothing
Latar Belakang: Peramalan memainkan peran penting dalam kegiatan pengambilan keputusan dalam manajemen organisasi. Kebutuhan akan peramalan yang andal semakin meningkat seiring upaya manajemen untuk mengurangi keter...