INVENTARISASI JENIS TANAMAN OBAT TRADISIONAL YANG BERKHASIAT UNTUK PENGOBATAN PENYAKIT KULIT DI BEBERAPA KELURAHAN PULAU TERNATE DAN TERNATE SELATAN
Journal Title: Techno: Jurnal Penelitian - Year 2018, Vol 7, Issue 1
Abstract
Pada dasarnya masyarakat Indonesia telah menggunakan pengobatan penyakit kulit dengan cara modern seperti salep, namun dengan cara yang ada belum juga berhasil untuk sembuh. Bahkan membuat si penderita mengeluh dan depresi terhadap penyakit yang dideritanya, sehingga mereka berusaha mencari berbagai macam pengobatan alternatif yang lebih ilmiah dan sederhana seperti pengobatan dengan cara tradisional. Dalam pengobatannya dengan menggunakan tanaman yang berkhasiat obat terutama penyakit kulit dan jenis tanamannya belum banyak diteliti serta belum banyak dikenal oleh masyarakat. Tujuan dalam penelitian ini adalah untuk mengetahui jenis-jenis tanaman tradisional yang berkhasiat untuk pengobatan penyakit kulit. Jenis penelitian ini mengunakan tipe deskriptif yang lokasi penelitiannya dilakukan di kelurahan Sasa, Jambula dan Kastela, Kota Ternate. Sampelnya adalah semua jenis tanaman yang berkhasiat untuk pengobatan penyakit kulit yang telah terinventarisasi. Pengumpulan data dilakukan dengan mengunakan sistem jelajah atau eksplorasi dengan analisis datanya dengan menggunakan data primer dan data sekunder. Berdasarkan hasil penelitian bahwa jenis tanaman yang berkhasiat untuk pengobatan penyakit kulit yang telah terinventarisasi dengan menggunakan tehnik jelajah yang ditemukan di kelurahan Sasa, Jambula, dan Kastela berjumlah 15 jenis tanaman dengan 11 famili yang dipakai dalam pengobatan penyakit kulit. Dari hasil wawancara bahwa cara pengolahan jenis tanaman tersebut ada yang ditumbuk, diiris-iris, dan dipotong-potong lalu dioleskan ke bagian yang sakit. Masyarakat setempat lebih cenderung menggunakan jenis tanaman tersebut sebagai obat tradisional untuk pengobatan penyakit kulit.
Authors and Affiliations
Wirda A. Z Umagap
PENGELOLAAN DAN PEMANFAATAN SUMBER DAYA MINERAL BERWAWASAN LINGKUNGAN (Studi Kasus Kabupaten Halmahera Utara)
Keterdapatan potensi sumber daya mineral mempunyai peran strategis untuk mempercepat laju pembangunan di Kabupaten Halmahera Utara dimana status wilayah dalam katogori daerah tertinggal. Pengelolan potensi sumberdaya m...
EVALUASI STATUS KESUBURAN TANAH DAN USAHA PERBAIKAN DI DAS OBA KOTA TIDORE KEPULAUAN
The Objectives of study were to find out some chemistry and physical soil conditions, to evaluate and map soil fertility status according Cation Exechange Capasity (CEC), alkali solution (KB), C-organic and N, P, K uns...
STUDI POTENSI KEPITING KENARI (Birgus latro) BERUKURAN DEWASA DI PANTAI BARAT PULAU TERNATE PROPINSI MALUKU UTARA
Kepiting kelapa (Birgus latro), merupakan salah satu organisme endemik yang saat ini tengah mengalami ancaman penurunan populasi dan perlu dikonservasi. Penelitian ini dilakukan pada Bulan Juli – September 2015 di Pant...
Kandungan Merkuri dan Asam Sianida Pada Kerang Polymesoda sp di Teluk Kao Halmahera Utara
Kesehatan manusia sebagian besar ditentukkan oleh makanannya. Makanan yang disarankan harus memenuhi kebutuhan gizi, rendah akan mikroorganisme patogen, demikian juga dengan kontaminan kimia (Marti et al., 2007). Menur...
PENGOLAHAN IKAN CAKALANG ASAP (Katsuwonus pelamis) DENGAN PENILAIAN ORGANOLEPTIK
Tujuan utama penelitian ini adalah untuk mendapatkan asap yang dihasilkan dari pembakaran kayu, terdiri dari uap dan partikel padatan yang berukuran sangat kecil agar penempelan dan pelarutan asap berjalan efektif sehi...