PENGARUH METODE PEMBELAJARAN INKUIRI TERBIMBING TERHADAP KEMAMPUAN PEMECAHAN MASALAH MATEMATIKA SISWA KELAS IV SEKOLAH DASAR NEGERI 27 SINTANG TAHUN PELAJARAN 2016/2017
Journal Title: VOX EDUKASI: Jurnal Ilmiah Ilmu Pendidikan - Year 2016, Vol 7, Issue 2
Abstract
Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh metode pembelajaran Inkuiri Terbimbing terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika siswa kelas IV SDN 27 Sintang. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan metode eksperimen. Populasi seluruh siswa kelas IV SDN 27 Sintang yaitu Kelas IVA dan IVB sejumlah 56 dengan sampel kelas IVA sebagai kelas eksperimen dan IVB sebagai kelas kontrol. Teknik pengumpulan data yaitu teknik observasi langsung, pengkuran, komunikasi tidak langsung dan dokumenter, alat pengumpul data berupa lembar observasi, soal tes, lembar angket dan dokumentasi. Setelah dilakukan penelitian penggunaan metode pembelajaran inkuiri terbimbing masuk kriteria baik dengan rata-rata 90,45%, hasil pretest siswa kelas eksprimen adalah 38,75 dan rata-rata posttest 79,46 sedangkan rata-rata pretest kelas kontrol 36,25 dan rata-rata posttest 70,53. Teknik pengolahan data menggunakan rumus uji t dua sampel. Berdasarkan pengujian hipotesis nilai posttest kelas eksperimen dan kelas kontrol diperoleh nilai thitung ˃ ttabel yaitu 2,9375 ˃ 2,011 maka Ho ditolak dan Ha diterima artinya terdapat pengaruh metode pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap kemampuan pemecahan masalah matematika. Hasil angket respon siswa diperoleh rata-rata nilai 85,57% dengan kategori sangat kuat.
Authors and Affiliations
Andri Andri, Kusandi Kusandi
MENGEMBANGKAN PERAN MATEMATIKA SEBAGAI ALAT BERPIKIR ILMIAH MELALUI PEMBELAJARAN BERBASIS LESSON STUDY
Matematika adalah bahasa yang melambangkan serangkaian makna dari pernyataan yang ingin kita sampaikan. Selain sebagai bahasa, matematika juga berfungsi sebagai alat berpikir ilmiah. Pada artikel ini akan dibahas mengena...
STUDI PENERAPAN MEDIA KUIS INTERAKTIF BERBASIS GAME EDUKASI KAHOOT! TERHADAP HASIL BELAJAR MAHASISWA
Tujuan penelitian ini untuk mengetahui kontribusi media kuis interaktif terhadap peningkatan hasil belajar mahamahasiswa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen semu. Pengumpulan data menggunakan metode angket, t...
KEKERASAN STRUKTURAL DAN PERSONAL DALAM NASKAH DRAMA TUMIRAH SANG MUCIKARI KARYA SENO GUMIRA AJIDARMA TINJAUAN SOSIOLOGI SASTRA
Penelitian ini mengkaji tentang kekerasan struktural dan personal dalam naskah drama Tumirah Sang Mucikari Karya Seno Gumira Ajidarma. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis unsur intrinsik yang dititikberatkan pada u...
PENINGKATAN KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN MENGGUNAKAN MEDIA KARTU HURUF PADA PEMBELAJARAN TEMATIK KELAS II SEKOLAH DASAR NEGERI 02 NANGA TEBIDAH TAHUN PELAJARAN 2014/2015
Penelitian Tindakan Kelas ini dimaksudkan untuk mempermudah siswa dalam membaca permulaan menggunakan media kartu huruf. Penelitian dilakukan di kelas II SD Negeri 02 Nanga Tebidah dengan subyek 21 orang siswa. Hasil ana...
KORELASI MINAT DAN MOTIVASI DENGAN HASIL BELAJAR MENULIS KREATIF PUISI DI MTs ASWAJA PONTIANAK
Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan korelasi minat dan motivasi dengan hasil belajar menulis kreatif puisi pada siswa kelas VII di MTs ASWAJA Pontianak. Metode penelitian yang digunakan adalah penelitian kuant...